Lompat ke isi utama

Berita

Pimpin Apel Rutin, Fadli Bukoting Dorong Optimalisasi Kinerja Sekretariat Bawaslu

Bawaslu Gorontalo Utara

Anggota Bawaslu Gorontalo Utara, Fadli Bukoting memberikan arahan pada saat apel 

Gorontaloutara.bawaslu.go.id-Anggota Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara, Fadli Bukoting, memimpin apel rutin yang dilaksanakan pada awal pekan. Apel tersebut diikuti oleh Koordinator Sekretariat serta seluruh jajaran sekretariat Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara.  Senin (19/01/2026)

Kegiatan apel pagi ini merupakan agenda rutin yang bertujuan untuk memperkuat koordinasi internal serta meningkatkan disiplin dan semangat kerja seluruh jajaran sekretariat dalam mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi kelembagaan Bawaslu.

Dalam arahannya, Fadli Bukoting menekankan pentingnya memaksimalkan kinerja dan menyelesaikan setiap tugas yang telah diberikan secara tepat waktu dan bertanggung jawab. Ia mengingatkan bahwa profesionalitas aparatur sekretariat sangat menentukan kelancaran pelaksanaan program dan kegiatan pengawasan.

Selain itu, Fadli juga mengimbau seluruh jajaran sekretariat untuk senantiasa menjaga kesehatan di tengah padatnya aktivitas kerja, serta meningkatkan kedisiplinan, baik dalam kehadiran maupun dalam pelaksanaan tugas sehari-hari. Menurutnya, kedisiplinan merupakan fondasi utama dalam menciptakan lingkungan kerja yang efektif dan produktif.

Lebih lanjut, ia mengajak seluruh jajaran untuk terus menjaga integritas, loyalitas, dan soliditas tim, serta memperkuat komitmen dalam mendukung tugas pengawasan pemilu dan pemilihan yang menjadi tanggung jawab Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara. Ia juga menekankan pentingnya komunikasi dan koordinasi yang baik antarbidang guna menghindari hambatan dalam pelaksanaan program kerja.

Apel rutin tersebut diharapkan dapat menjadi sarana evaluasi sekaligus motivasi bagi seluruh jajaran sekretariat agar senantiasa bekerja secara optimal, profesional, dan berintegritas dalam mendukung kinerja Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara.